Selasa, 14 Agustus 2012

Sungkem Sedoyo Konco :My Data Computer

Jun 16, '11 8:56 PM
for Rana's network
Ini kesannya sedikit sugar talk tapi…sebelum dan sesudahnya, saya tetap mengucapkan terima kasih banyak untuk teman-teman, baik dari dari depan layar atau dari balik layar yang sudah mencoba menenangkan dan mendoakan keadaan komputer saya supaya tidak akan kenapa-kenapa. Maaf juga telah sangat merepotkan dan ikutan sedih karena kesedihan saya yang teramat berlebihan ini - -“


Ini memang bermula ketika kompie saya dua hari yang lalu terdeteksi sebuah virus yang membandel dan tidak mau didelete. Lima menit setelah saya coba save seluruh data ‘tulis-menulis’, pendeteksi virus bernama AVG ini menyuruh saya untuk merestart computer karena dengan itu virus tadi akhirnya bisa ilang. Tapi ternyata setelah direstart->booting->monitor mati->restart lagi.>booting lagi->begitu seterusnya.


Saya lemas.


Setelah beberapa saat saya diamkan, computer itu saya coba nyalakan lagi. Tapi hasilnya sama saja. Saya mulai panik. Pikiran saya langsung terfokus pada satu hal, “Pasti ini karena virusnya, pasti ini karena virusnya T_____T!”


Setelah isi pulsa, saya lalu coba telepon tukang service. Dari jarak jauh dia coba pandu saya untuk menekan F8 sebelum booting, lalu menekan ‘Safe Mode’. Tapi hasilnya sama saja. Lalu saya disuruh menekan pilihan lain di F8 itu sebanyak, kurang lebih dua atau tiga kali, tapi hasilnya sama saja.


Tukang service itu lalu bilang,kemungkinan ada dua. Karena ramnya yang rusak, atau karena computer kemasukan virus.


Mendengar kalimat terakhir, saya langsung…Huwaaaaaa T____T


Mencoba untuk tidak ingin berlarut dalam kesedihan, saya mengajak ayah saya untuk mengantarkan computer saya ke tukang service itu. Karena sudah tahu permasalahan sebelumnya, si tukang service meminta untuk meninggalkan komputer itu agar diambil besoknya (yang adalah siang tadi). Tap pikiran saya tidak tenang. Meski saya juga sudah ke toko buku dan membeli buku yang menunjukkan informasi bahwa ada penyelamat data untuk computer yang sudah terhapus,terformat,atau partisinya tidak kelihatan lagi. Hati saya masih tidak tenang. Saya yang susah tidur jadi makin kesusahan tidur..


Pagi-pagi setelah subuh, seorang teman dekat bahkan sudah berusaha untuk membuat saya tenang, tersenyum dan mengalihkan pikiran, tapi karena ingat masalah data itu lagi saya jadi balik sedih lagi.Huwaaa..maaf..T___T


Sampai kemudian…karena mas tukang service itu gak nelpon-nelpon ke hape saya,mungkin sibuk, maka sayalah yang meneleponnya.


Saya menyapa, “Halo,Mas Sakuraaa!”

Masnya menjawab, “Halo..”

Saya bertanya, “Eh, serius ya, Masnya namanya Sakura,hehehehe?” (sempet-sempetnyaa..)

Masnya menjawab, “Dua rius,Mbaknyaa..”

Saya cekikian lalu,”Eh,gimana komputernya, sudah bisa diambil?”

Masnya menjawab ringan. “Sudah dong..”

Saya kembali diliputi kesedihan waktu menanyakan pertanyaan ini. “Dan datanya?”

“Baik-baik saja,Mbak..” ujarnya ramah.

Saya bengong bahagia. “Serius?”

“Iya! Cuma dibagian dalamnya(kipasnya) aja yang patah jadi ramnya tidak bisa ngangkat..Sudah saya ganti kok..”

“Seriusnya datanya baik-baik aja?”

“Serius,Mbak..sudah discan ulang dan dibersihkan juga”

Dan saya langsung, “BWAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHA!” di horn telepon didengar Mas Sakura yang juga ikut ketawa.

Sampai di tempat rental pun,sebelum saya angkat, saya foto tuh hasil ‘rusaknya’ dan saya buka-buka dulu ‘dalaman’ computer saya lewat rental itu. MY DATA IS JUST FINEEEE!MY DATA IS JUST FINEEEEEEEE!BWAHAHAHAHAHAHAHAHAHAHA!


Pesan moral dari kejadian ini adalah :

1. Bahwa kemarin itu Tuhan benar-benar suruh saya untuk istirahat, BUKANNYA MIKIR! :D
2. Sebelum dicek kebenarannya, apapun yang terjadi JANGAN PANIK DAN JANGAN NGAJAK-NGAJAK ORANG LAIN IKUTAN PANIK, JENDERAL! :))))


Tapi sepertinya saya sudah mengobrak-abrik seluruh pesan moral itu dan membuat cerita ini jadi tampak sangat menyedihkan, menyayat-nyayat, dan..pokoknya..BUANGKEEE..:))))


Tapi tetep,sebelum saya beneran trauma,setelah pasang kabel ini dan itu di kamar, saya langsung save semua data gambar termasuk project-projectnya.

FIUH.

*Peluk semua teman-teman tersayang*



Tidak ada komentar:

Posting Komentar